Bawang Putih Suplemen Penambah Tenaga Alami. Bawang putih mengandung antivirus dan antibakteri yang bekerja membersihkan dan menambah tenaga pada sistem kekebalan tubuh. Bawang putih dipercaya dapat memberikan perlindungan terhadap penyakit, bakteri, menurunkan kadar kolesterol, dan melawan kanker. Bawang putih merupakan penyembuh ajaib yang dikenal di hampir semua budaya. Bawang putih ditambahkan pada banyak hidangan, bahkan hidangan penutup.
Penggunaan bawang putih telah lama dikenal sejak 5000 tahun yang lalu. Bawang putih sering disebut sebagai antibiotik alami paling kuat. Pada awal tahun 1700-an bawang putih digunakan untuk mencegah karang gigi di Prancis. Pada masa Perang Dunia I dan II, bawang putih digunakan sebagai pelindung untuk melawan ganggraena (penyakit yang disebabkan matinya jaringan tubuh). Bawang putih dikenal bermanfaat bagi kesehatan, mulai dari meningkatkan kekuatan fisik dan vitalitas secara menyeluruh sampai mengurangi rasa letih. Jika Anda merasa kurang sehat, mungkin Anda hanya membutuhkan asupan bawang putih saja untuk menambah energi.
Bawang Putih Tambahan Makanan
Tambahkan bawang putih segar dalam minyak zaitun atau minyak kenari ntuk saus salad. Bawang putih juga lezat bila dimasak dalam hidangan utama seperti tumisan, kaserol, dan sup. Apabila anda tidak menyukai rasa atau baunya, cobalah mengonsumsi suplemen bawang putih tidak berbau yang tersedia ditoko-toko makanan atau apotek.
Roti Bawang Putih
Cara lain menambah asupan bawang putih adalah dengan menjadikan bawang putih sebagai bagian menu makan siang atau makan malam Anda. Cara lainnya adalah dengan menambahkan roti bawang kedalam menu makan siang dan makan malam. Memarkan dua siung bawang putih dan masukan kedalam 120 ml/0.5 gelas minyak zaitun sekitar satu jam sebelum penyajian. Ambil beberapa iris roti putih dan olesi tiap irisnya dengan minyak bawang putih. Panaskan dalam oven dengan suhu 160 derajat C atau gas nomor 3 sampai agak renyah selama 10-15 menit. Sajikan hangat bersama pasta atau sayuran cincang.
ADS HERE !!!