Manfaat dan Khasiat Selada Air untuk Pengobatan. Meskipun dikenal sebagai selada air, sebenarnya tanaman ini bukanlah tergolong dalam genus lactuca yang merupakan selada yang biasa dikenal. Selada air termasuk genus nasturtium dengan nama ilmiah nasturtium officinale. Dikalanagan internasional, selada air ini dikenal sebagai water cress. Selada air sangat mudah tumbuh dansering ditemukan ditemukan tumbuh liar dialiran sungai kecil, rawa, atau bagian danau yang dangkal. Oleh karebna itu, tanaman ini sangat jarang dibudidayakan secara khusus oleh petani. Biasanya selada air yang dijual masih diandalkan dari hasil tanaman yang tumbuh liar diperairan sekitar rumah penduduk.
Deskripsi Selada Air
Sosok tanamanya tidak terlalu mirip dengan selada. batangnya tumbuh menjelar. Daun agak bulat dengan diameter sekitar 1.5-3 cm. Bunganya berwarna putih dan berukuran kecil. Selada air mengandung glikornasturtiin, minyak asiri seperti ravanol, zat yang menyebabkan rasa pahit, dan vitamin C.
Manfaat dan Khasiat Selada Air
Tuberculosis
Sebanayk 250 g selada air dan tulang sapi yang ditambahkan garam secukupnya untuk rasa dibuat menjadi sup. Sup tersebut diberikan kepada penderita 2-3 kali sehari.
Rasa Panas di Paru, sering Batuk
Sebanayk 60 g selada air dan gula secukupnya direbus hingga matang. Setelah itu, air rebusan tersebut dapat disajikan kepada penderita.
Iritasi Kulit
Sejumlah selada air direbus hinbgga matang, lalu air rebusan diminumkan kepada penderita beberapa hari sekali.
Sering Kencing dan Sakit Saat kencing
Sebanyak 250 g selada air direbus dalam air. selanjutnya, Rebusan tersebut ditambahkan hancuran gula merah. Untuk pengobatan, yang digunakan air rebusannya, yaitu dengan cara diminumnya kepada penderita.
Khasiat lain
Selain khasiat yang telah disebutkan diatas, selada air juga dipercaya bersifat mendinginkan dan menenangkan.
ADS HERE !!!